KB. 4 PERGAULAN REMAJA
Pergaulan Remaja
BAB IV TUGAS. 4
A. Uraikan jawaban dari pertanyaan berikut dengan tepat!
1. Pergaulan merupakan salah satu bentuk dari muamalat karena memuat interaksi antar individu. Dalam pergaulan, hendaknya mengetahui siapa yang diajak menjadi lawan bicara. Bagaimanakah cara bergaul dengan orang yang lebih tua sehingga mencerminkan akhlak yang mulia ?
2. Seringkali kaum muda berlaku tidak sopan dan sok pintar kepada kaum tua. Anak muda menganggap kaum tua masih berpikir kolot dan tidak ketinggalan zaman. Bagaimanakah cara membenahi perilaku yang terlihat tidak sopan dan sok pintar terhadap kaum tua ?
3. 3. Berteman dengan seseorang yang seumur memang menyenangkan. Selain karena kesamaan umur, mereka juga memiliki lingkingan dan pembahasan yang sama dengan kita. Seharusnya dengan adanya kesamaan-kesamaan itu, kita menjadi akrab dan kuat dalam pertemanan. Akan tetapi, melihat banyaknya aksi tawuran yang dilakukan oleh remaja melemahkan pertemanan. Bagaimanakah cara mempererat silaturahmi antat teman agar aksi tawuran bisa berkurang ?
4. Sebagai kakak kelas, kita seringkali merasa lebih senior dari adik-adik kelas. Bahkan kita tak sungkan menunjukkan senioritas kita terhadapnya. Bagaimanakah cara kalian mengurangi sikap senioritas yang buruk itu? Dan sebutkan beberapa sikap senioritas yang baik dalam hubungan dengan adik kelas? Jelaskan!
5. 5. Adanya era digital membuat batasan-batasan antara lelaki dan perempuan semakin maya. Jika dulu lelaki dan perempuan dilarang bertemu karena tidak boleh berduaan tanpa adanya perantara wali atau sanak keluarga, sekarang ini ada media video call yang bisa mempertemukan secara maya antara lelaki dan perempuan. Jadi harus ada solusi dari permasalahan zaman sekarang. Bagaimanakah cara membatasi diri dengan adanya media digital ini agar tidak melewati batasan-batasan antara lelaki dan perempuan ?
B. Portofolio dan Penilaian Sikap
1. Apa yang akan kalian
lakukan apabila mengalami kejadian atau peristiwa di bawah ini, dengan mengisi kolom di bawah ini ?
No |
Peristiwa
yang kalian jumpai |
Cara
menyikapinya |
|
Seorang anak tidak menuruti perintah dari kedua orang tua, padahal perintah itu tidak dilarang agama. |
|
2 |
Melihat wanita atau pria sedang melakukan siaran langsung pada media sosial. |
|
|
Teman-teman mengajakku kompak membolos pelajaran yang tidak disenangi. |
|
|
Melaksanakan seluruh tugas yang diberikan agar adik kelas merasa bangga memiliki kakak kelas seperti dirinya. |
|
5 |
Sering tidak menutup aurat ( tidak pakai kerudung dll ) ketika di luar rumah |
|
2. Setelah memahami nama-nama baik Allah, coba amati perilaku yang sudah ada pada diri kalian dan isilah dengan jujur dengan ceklis !
No |
Perilaku |
Jarang |
Terkadang |
Sering |
1 |
Sok Pintar |
|
|
|
2 |
Bersikap acuh pada teman sebaya |
|
|
|
3 |
Bertata Krama yang Buruk terhadap orang yang lebih Tua |
|
|
|
4 |
Berbaur kepada semua gender
yang penting seru |
|
|
|
5 |
Menjawab sapaan teman sebaya walau
rival |
|
|
|
6 |
Memotivasi Adik untuk berprestasi |
|
|
|
7 |
Mengajak lawan jenis untuk hang out |
|
|
|
8 |
Menjaga Jarak dengan Lawan Jenis |
|
|
|
9 |
Menghormati guru dan orang tua |
|
|
|
10 |
Membimbing adik dalam belajar |
|
|
|
“ MAAN
NAJAH “
Tidak ada komentar